Banyumas- Nasib malang menimpa seorang pria tua bernama Sulkim Suwanto (65) warga asal Desa Candi Negara, Kecamatan Pekuncen, Kabupaten Banyumas. Ia tewas setelah tertimpa reruntuhan pondasi bangunan.
Koordinator Unit Siaga SAR Banyumas Trisno mengatakan pekerja buruh bangunan itu meninggal setelah tertimbun pondasi rumah yang dibangunnya di Desa Pandansari, RT 03 RW 04, Kecamatan Ajibarang Kabupaten Banyumas.
“Korban meninggal berawal Pada Senin (11/4) Pukul 09.00 Wib, Saat itu korban bersama rekannya sedang membangun rumah untuk toko pak Madi. Awal pengerjaan, korban menggali lubang dengan ukuran 1×1 cm untuk cakar ayam, dengan posisi di atas ada pondasi bangunan,” kata Trisno, di Banyumas, Senin (11/4).
Kemudian, Selang beberapa menit terjadi gerakan tanah pada pondasi yang mengakibatkan longsor pondasi pukul 09.00 WIB. Reruntuhan pondasi menimpa korban.
“Posisi korban keadaan terlentang, tubuh tertimpa bangunan pondasi. Rekan korban yang mengetahui hal itu kemudian melapor ke kita,” jelasnya.
Tim SAR yang datang langsung mengevakuasi korban menggunakan alat satu set peralatan ekstrikasi. Proses evakuasi memakan waktu kurang lebih satu jam.
“Proses evakuasi dengan kedalaman reruntuhan sekitar empat meter dengan dibantu alat berat / Excavator untuk membantu mengangkat pondasi tersebut dan setelah itu kita langsung mengevakuasi korban. Pak Sulkim dalam keadaan meninggal dunia,” terang dia.
Usai ditemukan, kata dia, korban dibawa ke RSUD Ajibarang Banyumas.